PURWOKERTO - Ratusan Alumni Menwa Unsoed mengadakan Temu Alumni di lapangan pusat administrasi Unsoed Kabupaten Banyumas Jawa Tengah, dengan jumlah sebanyak 185 alumni, 11 anggota aktuf dan 15 calon anggota Menwa Yon.904/Kalayudha Unsoed berbaris dalam rangka Temu Alumni. Temu alumni dilaksanakan hari Jumat Sabtu 4-5 Oktober 2025. Rangkaian acara dimulai dari Registrasi, upacara, jam rektor, menembak dan inaugurasi.
Alumni Menwa latihan menembak di Mako Brimob Purwokerto yang dipandu oleh personil Brimob Polda Jateng (Foto: Alumni Menwa Unsoed)
Tujuan Temu alumni adalah mempererat kembali rasa persaudaraan dan soliditas sesama alumni yang sekian lama tidak bertemu. Tercatat alumni dari berbagai wilayah di Indonesia hadir antara lain dari Kalimantan Utara, Bogor, Jakarta, Serang, Semarang, Magelang, Cilacap serta Banyumas dan sekitarnya.
Rektor Unsoed Prof.Sodiq dalam amanatnya menyampaikan pentingnya higher order thingking, persistant dan creative sebagai alumni Unsoed. "Kemampuan tersebut dimiliki melalui ikut UKM Menwa, "ujar Sodiq.
Lebih jauh rektor menyatakan Alumni Menwa sebagai penerus cita-cita Jenderal Seodirman dan harus memiliki semangat di atas.
Gusti Madheas Purnama selaku Ketua alumni dalam sambutannya menyampaikan selamat datang dan bangga karena kita bisa berkumpul setelah sekian lama tidak pernah menyapa. "Terima kasih dan selamat melepas kangen dengan para alumni," kata Purnama.
Temu alumni Menwa juga digelar latihan menembak di Mako Brimob Purwokerto yang dipandu oleh personil Brimob Polda Jawa Tengah.
Sedangkan rangkaian alumni diakhiri dengan acara malam inaugurasi bertempat di aula justicia 3 fakultas hukum Unsoed.(Marnoto)
Sumber: Alumni Menwa Unsoed Purwokerto


Posting Komentar